Mudik Nyaman dan Sehat, Konsumsilah Makanan Ini saat Perjalanan

Makan dan Minuman sehat saat mudik. (Ziplock)
Makan dan Minuman sehat saat mudik. (Ziplock)

MALANGVOICE – Saatnya mudik bersama keluarga menjelang perayaan Idul Fitri. Bagi kamu yang akan melakukan perjalanan jauh melalui darat, laut dan udara, alangkah baiknya kamu membawa bekal makanan.

Eits, tapi bukan sembarang makanan ya. Salah bawa cemilan bisa-bisa bikin perutmu kembung dan diare. Malangvoice telah merangkum makanan sehat untuk perjalanan dari laman Net Doctor, sebagai berikut. Simak yuk!

1. Potongan Sayur Segar

Sayur bisa juga digunakan sebagai camilan. Kamu bisa menyiapkan sayur seperti wortel, paprika merah, timun dan kacang polong rebus. Potong semuanya kecil-kecil lalu masukkan ke kotak atau kantong plastik tertutup. Jauhkan terpapar sinar matahari langsung.

2. Teh Jahe atau Teh Melati

Teh melati dan teh jahe mampu mengurangi rasa mual saat perjalanan jauh. Siapkan teh di dalam termos agar tetap hangat. Kamu juga bisa mengkonsumsinya sebelum memulai keberangkatan. Usahakan gulanya sedikit saja. Untuk kamu yang bepergian dengan pesawat, bawalah kantong teh saja. Kamu bisa meminta air hangatnya saja ketika di pesawat.

3. Makan Siang Berprotein

Kalau lapar, usahakan makan berprotrein tinggi seperti telur dan ikan. Hindari gorengan dan pedas, hindari makanan berbumbu bawang dan. Bagi penumpang pesawat, makan berminyak dan pedas sesaat sebelum berangkat bisa menyebabkan kembung. Sast pesawat berangkat, perut kembung ini akan diperparah dengan turunnya tekanan udara.

4. Minum Air Putih, Jauhi Soda dan Kopi

Kamu haus, sebaiknya minum air putih. Soda dan Kopi hanya akan memperparah rasa haus dan memicu dehidrasi. Jika merasa lelah karena tidak minum kopi, sebaiknya beristirahat saja di pos-pos peristirahatan mudik yang sudah disediakan.(Der/Aka)