Sutiaji Pamer Rencana Rumah Kreatif Rp 185 Miliar ke Pemeran Yowis Ben 2

Wali Kota Malang, Sutiaji bersama seluruh pemeran Yowis Ben 2 di Cinemaxx Matos, Jumat (8/3). (Humas Pemkot Malang)

MALANGVOICE – Beberapa Pemeran film Yowis Ben 2 termasuk Bayu Skak menggelar gala premiere di Cinemaxx Malang Town Square, Jumat (8/3). Momentum itu dimanfaatkan Sutiaji pamer rencana proyek rumah kreatif.

Film Yowis Ben 2 akan tayang di bioskop, 14 Maret mendatang. Wali kota Malang, Sutiaji menyampaikan apresiasi dan komitmennya dalam dunia kreatif.

“Berangkat dari sini Insya Allah akan kami bangunkan rumah kreatif yang salah satunya ada rumah film. Sudah kami anggarkan untuk 2020 ada Rp 185 miliar khusus untuk membangun kreativitas anak muda,” kata Sutiaji.

Sutiaji menambahkan, Kota Malang dan generasi muda di dalamnya berpotensi untuk menciptakan karya kreatif.

“Malang tidak akan kalah dengan kota-kota yang lain. Mahasiswanya yang milenial, IT-nya luar biasa dari Malang inspirasi-inspirasinya untuk membangun bersama-sama,” sambung dia.

Film Yowis Ben 2 yang konsisten mengangkat budaya khas Malangan pun diacungi jempol.

“Saya hadir bersama keluarga untuk mensupport film ini yang mengangkat karakter Malangan, karakter Indonesia. Pikiran kita boleh Eropa tapi kita bangga menjadi anak Indonesia,” pungkasnya.

Sementara itu, Produser Yowis Ben 2 Chand Parwez Servia menyampaikan prestasi film ini.

“Yowis Ben itu adalah sebuah semangat Malang yang meng-Indonesia dan meng-Internasional. Yowis Ben adalah film yang diakui ratingnya paling tinggi di Indonesia,” ujarnya. (Der/Ulm)