Kota Malang Terbaik II Bidang KB MKJP di Jatim

Keluarga Berencana Metode Kontrasepsi Jangka Panjang

Pemprov Jatim memberikan penghargaan kepada Pemda. (Bagian Humas Pemkot Malang)
Pemprov Jatim memberikan penghargaan kepada Pemda. (Bagian Humas Pemkot Malang)

MALANGVOICE – Kota Malang berhasil menyabet piagam penghargaan dari Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, sebagai Kota Terbaik II dalam pencapaian jumlah peserta Keluarga Berencana Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (KB MKJP) tahun 2016, di Jawa Timur.

Penghargaan diberikan bukan tanpa alasan. Daerah yang dipimpin Wali Kota, HM Anton, ini dinilai sukses meningkatkan jumlah akseptor pengguna KB MKJP.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB), Penny Indriani, mengatakan, selama tahun 2016 beragam kegiatan dilakukan.

Tujuannya tak lain menyasar kepada masyarakat agar jumlah akseptor KB MKJP mengalami peningkatan. Pihaknya intensif melakukan Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) kepada Pasangan Usia Subur (PUS), terutama yang belum ikut program KB.

“Kami juga menyiapkan kontrasepsi gratis yang kita salurkan kepada tempat pelayanan KB,” imbuhnya, Jumat (24/2).