Kasihan, Bayi Perempuan Cantik Dibuang di Sudimoro

Bayi perempuan yang ditemukan warga. (deny)
Bayi perempuan yang ditemukan warga. (deny)

MALANGVOICE – Sesosok bayi perempuan, pagi tadi gegerkan warga. Pasalnya, bayi ditemukan di rumah salah satu warga Jalan Sudimoro, No 3, Lowokwaru, Kota Malang.

Bayi diperkirakan berusia satu hari itu pertama kali ditemukan Maulidya Puspita Dewi (20), sekitar pukul 05.20 WIB di sofa terbungkus handuk. Awalnya, mahasiswi Universitas Brawijaya (UB) itu tak mengira sesuatu yang dilihat adalah bayi.

“Saya kira kucing, terus saya tinggal mandi. Setelah itu saya balik lagi kok kelihatan rambutnya, baru tahu itu bayi,” ujarnya saat ditemui di rumahnya, beberapa menit lalu.

Seketika itu, ia melapor pada nenek dan ibunya di dalam rumah. Sontak semua kaget dan segera memberi pertolongan pada bayi tak berdosa itu sebelum memanggil polisi.

Lidya, sapaan akrabnya menceritakan, sosok bayi itu masih lengket dengan bekas darah serta masih ada sedikit potongan tali pusar yang menempel di perut.

“Bayi itu gak nangis. Lha kok pinter ngemuti jempol. Terus digendong dan dikasih selimut,” lanjutnya.

Kemudian, sekitar pukul 07.30 WIB, anggota Polsek Lowokwaru tiba ke lokasi dan membawa bayi berambut lebat dengan bobot sekitar 3,2 kg itu ke RS Permata Bunda, Jalan Soekarno-Hatta untuk diberi perawatan.