Belum Pulang, Jenazah Diky Tertahan Dokumen

Keluarga korban TKI tenggelam di Batam
Keluarga korban TKI tenggelam di Batam

MALANGVOICE – Jenazah TKI asal Kabupaten Malang, Diky Erlian Arga Permana, malam ini diperkirakan sampai di rumah duka, sekitar pukul 21.30

Menurut rencana jenazah Diky dibawa ke rumah paman korban, Rudy, di Desa Druju RT 14, Sumbermanjing Wetan.

Diky Erlian Arga Permana (ist)
Diky Erlian Arga Permana (ist)
Namun sayang, kepulangannya harus terhambat. Pasalnya, mengalami kendala di dokumen kepulangannya.

“Kurang tahu dokumen apa yang bermasalah. Tapi yang jelas jenazah belum bisa langsung pulang begitu sampai di Bandara Juanda,” jelas Kasi Penempatan Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Malang, Sukardi, saat dikonfirmasi MVoice melalui telepon selulernya, Jumat (11/11) malam.

Jenazah baru bisa dibawa dari Bandara Juanda menuju rumah duka sekitar pukul 20.12.

Baca Juga:
Jadi TKI Ilegal, Diky Tenggelam di Nongsa
Hari Ini Jenazah Diky Kembali ke Keluarga

Perkiraan, Diky akan sampai di Druju sekitar pukul 23.30.

“Jenazah dibawa ambulance ke rumah duka. Mungkin baru sampai 3,5 lagi,” kata Plt Kadisnakertrans, Yoyok Wardoyo kepada MVoice melalui WhatsApp.