Wow, 1.200 orang Ikuti Jalan Sehat 25 Tahun Budi Mulia Pakisaji

Pembagian hadiah jalan sehat 25 tahun Budi Mulia. Total doorprize mencapai lebih dari Rp 5 juta. (Fia)

MALANGVOICE – Rangkaian kegiatan ulang tahun ke-25 Yayasan Budi Mulia, Pakisaji, mulai digelar pagi ini. Acara diawali dengan jalan sehat berhadiah total lebih dari Rp 5 juta, hingga kumpul bareng para pengurus dan stake holder terkait nanti malam.

Kepala Sekolah SMK Budi Mulia, Drs. Suyono MT, menjelaskan, jalan sehat sejauh kurang lebih 4,5 km tersebut diikuti sekitar 1200 peserta yang berasal dari pelajar SMK dan SMP Budi Mulia, jajaran pengurus yayasan dan masyarakat sekitar.

“Start mulai pukul 06.00 tadi kemudian lanjut dengan bazar murah dan juga pembagian doorprize yang diselingi dengan penampilan seni dari siswa siswi SMP dan SMK Budi Mulia,” jelas Yon panjang lebar.

Di bazar murah, yayasan Budi Mulia menyediakan paket sembako berharga murah. Gula dijual dengan harga Rp 9000 per kg, beras Rp 7000 per kg dan minyak Rp 4000 per 1/2kg. Yon menambahkan, di bazar murah itu, penyelenggara menyediakan minyak sebanyak 400 botol, beras 3kuintal dan gula 3 kuintal.

“Ramai karena memang harganya murah setelah dapat subsidi. Kita batasi pembelian maksimal dua paket sembako. Ada juga bazar pakaian layak pakai yang dijual sekitar Rp 3.000-an,” tutur dia saat ditemui MVoice, beberapa saat lalu.