Menang 2-0 Atas Persela, Gethuk Justru Tak Puas

Pelatih Arema FC, Joko Susilo bersama penggawa Arema, Syaiful Indra Cahya.(Miski)

MALANGVOICE – Arema FC berhasil memenangi laga derby Jawa Timur yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang melawan Persela Lamongan, Sabtu (16/9). Singo Edan menang 2-0 tanpa balas.

Gol Arema tercipta di babak pertama melalui Syaiful Indra Cahya dan Esteban Vizcarra pada babak kedua. Selama pertandingan, penggawa Arema mendominasi permainan.

Berkat kemenangan ini, Arema mampu balas dendam setelah pada tandangnya ke Persela kalah 0-4 atas tuan rumah. Meski demikian, Pelatih Arema, Joko Susilo, mengaku tak puas atas capaian anak asuhnya.

“Harusnya lebih dari dua gol. Tapi ini adalah sepakbola. Semuanya bisa terjadi,” katanya.

Menurutnya, berapapun gol yang tercipta dalam pertandingan tidak akan menambah dan mengubah poin yang diperoleh.

“Mau skor 2-0 atau berapapun, poinnya tetap tiga. Tidak berpengaruh. Intinya, malam ini kami berhasil mengamankan tiga poin di kandang,” ungkap Gethuk, sapaan akrab Joko Susilo.

Gethuk juga memuji penampilan anak asuhnya sepanjang 90 menit. Pergantian pemain yang dilakukannya merupakan bagian dari upaya memenangi pertandingan.

Absennya Jua Pablo Pino, diakui Gethuk, mengubah gaya permainan timnya. Meski demikian, semua pemain Arema sangat berpengaruh dalam setiap pertandingan.

“Para pemain bermain impresif sepanjang pertandingan. Mereka mampu menjalankan tugasnya masing-masing,” pungkas dia.(Der/Ak)