Mahasiswa UB Borong Juara Spelling Bee

Mahasiswa peraih juara kontes Spelling Bee. (Istimewa)
Mahasiswa peraih juara kontes Spelling Bee. (Istimewa)

MALANGVOICE – Mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) kembali menoreh prestasi. Kali ini dua mahasiswa dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) menjadi juara dalam Asian English Olympics (AEO) pada 8-12 Februari 2018 di Universitas Bina Nusantara (Binus)

UB berhasil mendapatkan gelar juara umum. Dua dari tiga medali salah satu cabang AEO, yaitu Spelling Bee juga berhasil diborong. Mereka adalah Dyah Ayu Megantari Soesetyo Putri (angkatan 2016) sebagai peraih medali emas dan Rizqi Wisnu Mauludino angkatan 2015) sebagai peraih medali perunggu.

Cabang Spelling Bee secara umum adalah tentang mengeja. Namun tidak hanya secara tulis atau lisan, terdapat game juga yang disisipkan ke dalam kompetisi tersebut. Pada babak final, peserta yang melakukan kesalahan sebanyak 3 kali akan langsung tereliminasi. Dalam kompetisi ini, Dyah dan Rizqi berhasil menyingkirkan puluhan peserta hingga dapat melaju ke babak final.

Dyah Ayu mengaku rajin mengikuti kontes Spelling Bee sejak SD. Lalu dia menseriusinya tahun 2008 hingga saat ini. Mahasiswi yang pernah menyabet medali perak pada tahun 2015 dan 2017 ini mengaku suka membaca buku untuk mempersiapkan diri sebelum mengikuti kompetisi.

Salah satu buku yang dibaca adalah Words of Wisdom milik Scott Remer. Menurutnya hal itu sangat membantu dalam mengetahui kosa kata baru. Seringnya membaca dan partisipasinya dalam kompetisi Spelling Bee sangat membantunya untuk mendapat medali emas untuk kali ini.

Sementara itu 2nd Runner Up, Rizqi, mengatakan sudah menyukai bidang Bahasa Inggris mulai dari kecil, dan mulai mengikuti kompetisi di bidang Bahasa Inggris saat SMA. Untung cabang Spelling Bee dia mulai mengikutinya pada tahun 2016 di e.COM yang diselenggarakan oleh Binus Internasional.

“Pikiranku ya campur aduk saat itu, karena tidak ada bayangan seperti apa lawan yang akan dihadapi. Sempat down juga karena kebanyakan dari mereka berasal dari negara yang menggunakan Bahasa Inggris dalam kesehariannya,” ujar Rizqi.

Berasal dari organisasi yang sama, yaitu UKM FORMASI (Forum Mahasiswa Studi Bahasa Inggris), membuat Dyah dan Rizqi dapat saling membantu satu sama lain.

Rizqi mengaku bahwa meskipun dia lebih senior, dia sering mendapatkan bantuan dari Dyah yang memiliki pengalaman lebih banyak. Biasanya mereka bermain lempar kata, serta belajar tentang kata serapan dari bahasa lain. Baik Dyah dan Rizki sama-sama mengatakan bahwa logika sangat diperlukan untuk memahami kosa kata yang baru mereka peroleh. Kemenangan ini tidak menjadikan Rizqi berhenti berkompetisi.

“Sebenarya saya bukan termasuk orang yang cepat puas. Jadi meskipun saya sudah mendapatkan medali, saya masih ingin mengikuti kompetisi seperti ini untuk ke depannya,” imbuh Rizki. (Der/Ery)