Koalisi Nasdem-PDIP Sulit Terwujud

Ketua DPD Nasdem Kota Batu, Edi Kusnadi.

MALANGVOICE – DPC Nasdem Kota Batu membuka pintu bagi partai lain untuk menjalin koalisi pada Pilwali Kota Batu, 2017 mendatang.

Ketua DPC Nasdem, Edi Kusnadi, mengatakan, koalisi sangat penting, mengingat Nasdem hanya meraih satu kursi di DPRD. Padahal, agar bisa mengusung calon, minimal harus memiliki lima kursi.

“Komunikasi sesama partai sudah berlangsung, menunggu rekom dari DPP,” jelas dia, saat dihubungi MVoice, beberapa menit lalu.

Nama Dewanti Rumpoko masuk dalam bursa bakal calon internal Nasdem. Dewanti merupakan kader PDIP. Namun, kata dia, itu bukan jaminan bahwa Nasdem lantas berkoalisi dengan PDIP.

Hal itu diperkuat dengan hadirnya Bupati Malang, H Rendra Kresna, yang didapuk sebagai Ketua DPW Nasdem Jawa Timur. Pada Pilbup Malang lalu, Dewanti bersaing sengit dengan Rendra.

“Harapan kami bisa berjalan sendiri-sendiri. Sebagai politisi, pak Rendra pasti profesional, ini urusan partai, bukan pribadi, jika DPP memerintahkan kami koalisi dengan PDIP, kami harus patuh dan menjalankannya,” jelas Ketua Kadin Kota Batu ini.