Isi Jabatan Kasatpol, Anton Bakal Mutasi Pejabat Lagi

Wali Kota Malang, HM Anton

MALANGVOICE – Jabatan Kepala Satpol PP Kota Malang, hingga kini belum definitif. Sejak ditinggal Agoes Eddy Poetranto yang bergeser menjadi Krpala Badan Lingkungan Hidup (BLH), jabatan pelaksana harian (Plh) Kasatpol masih dipegang Dicky Haryanto.

Wali Kota Malang, HM Anton, mengatakan, pihaknya sudah memikirkan pengganti Kasatpol PP yang baru, dan itu akan direalisasikan pada mutasi jabatan yang akan dilaksanakan September mendatang.

“Rencananya kita kemarin memang ada pergeseran jabatan (mutasi), kalau memungkinkan awal September,” kata Anton, beberapa menit lalu.

Ia menjelaskan, jabatan definitif Kasatpol dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya sangat diperlukan, karena menjelang pembahasan Kebijakan Umum Anggaran Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUAPPAS) untuk APBD tahun 2017.

“Nanti kita hanya akan lakukan pergeseran saja. Kita ada kelebihan staf ahli dari eselon II,” ungkapnya.

Selain melakukan pegeseran, Anton juga menyebut mutasi dilakukan untuk mengisi beberapa posisi yang kosong karena ada beberapa pejabat pensiun.

“Ada Kabid (Kepala Bidang) dan Lurah yang akan pensiun. Itu akan kita isi,” tukasnya.

Ditanya perihal sosok Kasatpol, Anton menegaskan jika dalam posisi itu dibutuhkan orang yang tegas dan bisa menyelesaikan permasalahan di lapangan dengan baik.