Hari Ini, Tujuh JMU dan Empat Load Master Dilantik

Lecehkan Mendikbud, Pemilik Akun Facebook Pak Brow Tomasoa Dilaporkan ke Polres Batu

MALANGVOICE – Komandan Lanud Abdulrachman Saleh, TNI Djoko Senoputro SE MM melantik tujuh siswa Juru Mesin Udara (JMU) dan empat Load Master dari Skadron Udara 32.

Pelantikan ini digelar dalam upacara penutupan pendidikan JMU dan Load Master pesawat C-130 Hercules di lapangan apel Skadron Udara 32 Wing 2 Lanud Abdulrachman Saleh, Kamis (18/4).

Sebelas mantan siswa ini berasal dari Skadron 32 sebanyak delapan orang, dan tiga orang masing-masing dari Skatek 022 Malang, Depohar 30 Abdulrachman Saleh dan Depohar 10 Lanud Husen Sastranegara Bandung.

Mereka menempuh pendidikan selama 16 bulan, sejak April 2015 hingga 18 Agustus 2016.

Djoko berharap, pelantikan ini dijadikan sebagai momentum untuk lebih meningkatkan motivasi dan kualitas pengabdian dalam mengemban tugas sesuai spesialisasi yang dimilikinya.

Alutsista yang digunakan merupakan pesawat C-130 Hercules tipe B/H.

“Pendidikan JMU dan Load Master pesawat C-130 Hercules merupakan pembinaan dalam rangka kaderisasi pemenuhan kebutuhan personel untuk
membantu kesiapan operasi pesawat angkut TNI AU,” jelas dia.

Kesebelas orang ini akan memperkuat kesatuan masing-masing. Sasaran pendidikan ini adalah menyiapkan tenaga JMU dan Load Master pesawat C0130 Hercules yang selalu dibutuhkan oleh TNI Angkatan Udara