Dishub Kabupaten Malang Segera Bangun Terminal Wisata

Kepala Dishub Kabupaten Malang Hafi Lutfi. (Istimewa)
Kepala Dishub Kabupaten Malang Hafi Lutfi. (Istimewa)

MALANGVOICE – Bekas sub Terminal Lawang akan dijadikan Terminal Wisata oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Malang. Namun hal itu terkendala dengan beberapa pedagang yang menjual diluar produk unggulan khas Malangan.

“Sekarang ini masih ada pedagang yang menjual pakan burung serta dagangan lainnya,” jelas Kepala Dishub Kabupaten Malang, Hafi Lutfi, Jumat (22/2).

Rencananya nanti, lanjut Lutfi, para wisatawan yang akan berwisata ke tempat wisata kebun teh, mereka transit ke terminal wisata.

Karenanya perlu adanya penataan ulang terhadap pedagang yang bakal berjualan di Terminal Wisata tersebut, sebab nantinya akan dibangun 33 kios. Pada setiap kios itu diharapkan menjual produk-produk yang berasal dari setiap Kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Malang.

“Untuk mengarah kesana kami sudah lakukan sosialisasi dengan paguyuban, kelurahan serta kecamatan,” kata Lutfi.

Memang yang diutamakan, lanjut Hafi, yang bakal menempati kios adalah pedagang lama, namun mereka yang menjual dagangan lain disarankan untuk berganti yang sesuai. Tetapi jika mereka masih berjualan seperti saat ini, akan dilakukan penggeseran dan ditempatkan pada lokasi lain.

“Masih kami koordinasikan lagi untuk merealisasikan hal itu,” tandasnya.(Der/Aka)