Dishub Jaring Kendaraan Orang dan Barang

MALANGVOICE – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang siang ini kembali merazia kendaraan. Bukan bersifat sosialisasi, tapi razia dengan penindakan tegas.

Kegiatan berlangsung di depan Stasiun Kota Baru, Jalan Trunojoyo. Anggota Dishub dibantu polisi mengecek kendaraan angkutan barang dan orang.

Beberapa kendaraan, seperti mikrolet, mini bus travel, truk dan pick up bermuatan dicek kelengkapan surat serta uji kir atau kelaikan kendaraan. Bila sudah mati, pengendara langsung ditilang.

Kasi Ketertiban Dishub, Edy Utomo, mengatakan, dari pukul 10.00 WIB, hingga siang ini, sudah terjaring 20 lebih pelanggar, paling banyak adalah kir mati.

“Kendaraan pengangkut barang banyak uji KIR-nya yang mati, kalau mikrolet selalu izin trayeknya juga banyak yang mati,” katanya pada MVoice, beberapa menit lalu.