Bripda Raiseilla: Lebih Dekat dengan Masyarakat

Bripda Raiseilla Rosa Dewi.(Miski)

MALANGVOICE – Bripda Raiseilla Rosa Dewi, tertarik bergabung sebagai Polwan karena kesempatan bersinggungan dengan masyarakat lebih banyak.

Alumnus SMAN Lawang ini mengaku senang dapat melayani masyarakat.

“Banyak inovasi di Polwan, makanya saya tertarik bergabung. Kesempatan melayani masyarakat terbuka lebar,” kata dia, saat ditemui di Mapolres Batu, Kamis (1/9).

Berbekal sebagai pengurus Paguyuban Duta Wisata Joko Roro Kabupaten Malang dan Duta Lalu Lintas, Raiseilla, tidak butuh waktu lama untuk menyesuaikan diri di korp coklat ini.

Anggapan negatif masyarakat terhadap polisi selama ini tidak semuanya benar. Menurutnya, polisi tidak seburuk yang dipikirkan masyarakat.

“Kalau masyarakat butuh bantuan, pertama kali yang dihubungi instansi apa, pasti kepolisian. Sebagai aparat, kami berupaya maksimal hadir di tengah-tengah masyarakat dan melayani sebisa kami,” ujar perempuan penyuka Travelling ini.

Perempuan 19 tahun ini kini bertugas dibagian Satreskrim Polres Batu. Ia pun mendapat banyak pengalaman, meski baru empat bulan bertugas. Di antaranya pernah mendampingi korban tindakan asusila.

“Mendatang, saya berkeinginan mengenyam pendidikan. Jadi, sekalipun Polwan, tapi juga banyak prestasi. Terpenting mengabdi dan melayani masyarakat,” paparnya ramah.