BKM Kecamatan Blimbing Gelar Silaturahim dan Memilih Ketua Forum Baru

MALANGVOICE – Ketua Forum Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Kecamatan Blimbing, Bambang Sumarto, menghadiri silaturrahim antar BKM se kecamatan setempat, yang dihadiri pimpinan kolektif 8 kelurahan dari 11 kelurahan yang ada di kecamatan itu.

Dalam sambutanya, Ketua Komisi C DPRD Kota Malang itu menyampaikan, silaturrahim sangat penting, karena bisa saling berbagi informasi dari masing-masing wilayah, karena problem yang dihadapi berbeda beda

“Sehingga, dalam menjalankan tugas sosial masyarakat, pimpinan kolektif bisa saling memberikan saran dan pendapat untuk satu kelurahan dengan kelurahan lainnya,” tutur Bambang.

Dijelaskan, silaturahiim itu juga dihadiri senior Faskel dan Faskel di masing-masing kelurahan, sehingga forum itu bisa langsung berdikusi untuk menyongsing kegiatan-kegiatan berikutnya.

Selain silaturrahhim, pada pertemuan itu juga diadakan penyegaran terhadap kepengurusan Forum Komunikasi antar BKM se Kecamatan Blimbing.

Bambang yang juga Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kota Malang dan Wakil Ketua Bidang Keanggotaan dan Kaderisasi DPD Partai Golkar, itu juga menyampaikan, penyegaran di setiap organisasi atau forum sosial sangat penting, karena merupakan bentuk kaderisasi dan berbagi pengalaman.

Pada kesempatan itu Bambang juga menegaskan, dirinya sudah tujuh tahun menjadi Ketua Forum BKM se Kecamatan Blimbing, dan pada musyawarah kali ini, Slamet dari Bunulrejo, giliran menjadi ketua, sedang Bambang sendiri menjadi wakil ketua forum.

Proses regenerasi itu, sambung Bambang, sudah disepakati.semua yang hadir, terlebih BKM masih membutuhkan pemikiran-pemikirannya. Menyadari itu, Bambang pun masih bersedia didapuk sebagai wakil ketua.

“Ini bentuk proses regenerasi yang bagus bagi kelangsungan forum selanjutnya,” pungkas Bambang.