Awas, Cara Duduk dan Gaya Hidup Pengaruhi Kesehatan

Terapi tulang belakang (Tika)

MALANGVOICE – Cara duduk dan gaya hidup bisa mempengaruhi kesehatan tulang belakang. Hal itu disampaikan pengurus Dalong Therapy, SW Hendro Basuki.

Menurut dia, ada berbagai macam penyakit yang ditimbulkan karena masalah tulang belakang.

“Yang paling umum masalah peredaran darah, tapi bisa juga menyebabkan asma, kesleo, mag dan kecetit,” jelasnya kepada MVoice.

Hendro juga menjelaskan, setiap ruas memengaruhi kesehatan organ tubuh. Kondisi tulang belakang juga dipengaruhi gaya hidup dan cara duduk.

“Misalnya anak sekolah, bawaan tas punggungnya berat. Lama-kelamaan tulang belakang bisa bengkok. Dampaknya, kaki panjang sebelah,” jelas dia.

Para pegawai yang menghabiskan waktu bekerjanya dengan duduk, pasti juga punya masalah di punggung dan pinggul.

Pemain golf juga bermasalah pada pinggul. Perenang memiliki masalah di tulang dada, sementara pengguna gadget bermasalah pada tulang leher.

“Semua itu sudah ada cirinya sendiri. Jika dibiarkan bisa timbul migrain dan vertigo. Jadi harus cepat diterapi agar sehat kembali,” tegas dia.