Arema FC Ultimatum Juan Pablo Pino

Pelatih Arema FC, Aji Santoso. (deny)

MALANGVOICE – Arema FC mengambil langkah tegas terhadap Juan Pablo Pino. Pasalnya, pemain berlabel marquee player itu dianggap belum bisa menunjukkan kualitas dan tingkah bagus di dalam lapangan.

Di pertandingan terakhir melawan Mitra Kukar, Pino diistirahatkan tim pelatih. Bahkan tak dimasukkan dalam line up. Hal itu menjadi sinyal Arema sedang memberi pelajaran bagi mantan pemain AS Monaco tersebut.

Pelatih Arema FC, Aji Santoso, akan mengultimatum pemain asal Kolombia itu dalam waktu dekat. Ia menginginkan pemain yang mampu fight di lapangan.

“Kalau masuk line up harus kerja keras. Lawan Persija nanti, dia tidak tetap masuk line up,” ujarnya.

Sebenarnya pelatih 47 tahun ini mengaku masih percaya dengan kemampuan Pino. Namun Aji menyayangkan sang pemain karena kunjung beradaptasi.

“Dia kan pernah bermain di Eropa, sebenarnya tak masalah dengan bahasa, harusnya bisa cepat. Tergantung masalah hati dan kemauan,” lanjutnya.

Secepatnya, setelah melawan Persija di pekan ke-sembilan Liga 1, tim pelatih dan manajemen akan mengevaluasi Pino. Apabila Pino masih belum menunjukkan kepasitasnya, besar kemungkinan Pino akan dilepas.

“Setelah dari Jakarta nanti ada waktu melihat dia ada kemauan atau tidak,” tegasnya.