Agen Wisata Jateng Bawa 50 Persen Wisatawan ke Batu

Suasana pertemuan pelaku usaha wisata Jateng dan Batu (fathul)

MALANGVOICE – Dari jutaan wisatawan yang masuk ke Kota Batu, kebanyakan ternyata dibawa agen-agen wisata asal Jawa Tengah. Karena itu, hubungan baik harus dijaga, sehingga wisatawan bisa semakin bertambah.

Direktur PT Batu Wisata Resourches (BWR), Bagyo Prasasti, mengatakan, dengan adanya kerja sama yang bagus antara pelaku industri wisata di Jateng dan Kota Batu, ke depannya akan terjalin komunikasi yang intens.

“Menarik jika mereka saling bertukar pengalaman, sehingga apa yang gak ada di Jateng bisa ada di sini, begitu sebaliknya, sehingga saling mendukung dan memberikan informasi,” tambahnya.

Disinggung soal MoU antara pelaku industri wisata Jateng dan Batu, BWR memberi fasilitas ke arah sana. Menurut Bagyo, pertemuan mereka akan memunculkan kesepakatan tersendiri, apalagi mereka juga butuh keuntungan sehingga hal-hal itu akan dipikirkan juga.

Salah satu pemateri dari pengusaha Kota Batu, Budiarti, memaparkan, dukungan pimpinan daerah Jateng dan Batu hampir sama. Sehingga wisata sangat maju karena menjadi pusat perhatian dari pemerintah.

“Pemimpin kita sama-sama peduli wisata, banyak objek wisata menarik, penguatan kerja sama, dan pengembangan akses wisata studi. Itu adalah empat hal yang sama antara Jateng dengan Batu sehingga cocok kita kerja sama,” tuturnya, disambut tepuk tangan.