Tambah Jalur Alternatif, Ruas Jalan Dusun Klerek-Torongrejo Ditingkatkan

MALANGVOICE –D inas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Batu melakukan peningkatan ruas jalan di Dusun Klerek, Desa Torongrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu.

Peningkatan ruas jalan ini untuk menambah jalur alternatif memecah kemacetan di Kota Batu, terutama saat masa liburan.

Kepala DPUPR Kota Batu, Alfi Nurhidayat mengatakan peningkatan ruas jalan tersebut sepanjang 1,2 kilometer dan lebarnya ditambah hampir mencapai 5 meter. Sebelumnya masih jalan setapak yang lebarnya sekitar 2 meter. Peningkatan ruas jalan di Dusun Klerek saat ini prosesnya 68 persen.

“Kami berterima kasih, warga sukarela berpartisipasi menghibahkan sebagian tanahnya untuk pelebaran jalan,” ujar dia.

Baca juga: E-sport, Cabor Baru KONI Kota Batu

Baca juga: Petugas Lapas Kelas I Malang Lowokwaru Temukan Bungkusan Misterius

Baca juga: Mendag Kaget Harga Ayam dan Cabai di Malang Murah

Anggaran proyek tersebut dibiayai DAK APBN 2022 dengan pagu anggaran senilai Rp4 miliar. Proyek peningkatan jalan dimenangkan Karya Abadi Perkasa asal Kota Malang dengan nilai tender Rp2,66 miliar. Pengadaan pekerjaan konstruksi menggunakan kombinasi rigid pavement (beton) dan flexible pavement (hot mixed asphalt).

Baca juga: Mensos Lengkapi Bantuan Presiden Jokowi ke Korban Tragedi Kanjuruhan

Baca juga: Pembangunan Jalan Tembus Sisir-Pandanrejo Capai 65 Persen

Baca juga: Lewat Rute Ini untuk Mengakses Jalur Alternatif Masuk Kota Batu

Peningkatan infrastruktur jalan di Dusun Klerek memiliki peran vital untuk memacu pertumbuhan ekonomi dan pendukung konektifitas antar wilayah. Serta guna mengurai kemacetan di jalur protokol Kota Batu, seperti di simpang tiga Lippo Plaza Batu maupun di Jalan Pattimura dan Jalan Diponegoro.

“Tidak menutup kemungkinan jika nantinya ruas ini akan kita koneksikan dengan ruas Batu – Giripurno (Batu – Karangploso) via Dusun Durek. Ini sesuai instruksi wali kota bahwa peningkatan jalan untuk mengurai kemacetan serta untuk mendukung produktivitas masyarakat di pedesaan,” papar Alfi.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait