Siswa SMPN 23 Sulap Karung Goni Jadi Busana Apik

Busana daur ulang karya siswa SMPN 23 Malang (Dian Ayu Antika Hapsari)

Siswa SMPN 23 Sulap Karung Goni Jadi Busana ApikMALANGVOICE-Barang bekas tidak selamaya mejadi sampah, jika dimanfaatkan dengan baik. Seperti diterapkan SMPN 23 Malang. Barang bekas seperti karung goni juga bisa disulap menjadi barang yang berguna. Salah satunya baju.

Pagi ini tiga siswi mengenakan busana dari abarang bekas. Mulai goni, kresek hjngga cup minuman. Mereka adalah Putri Linda Sari, Ameli Putri Prima dan Aprilia Dewi. Mereka mengenakan busana ini, sebab sekolah mereka tengah di visitasi juri untuk adiwiyata provinsi.

“Karya ini merupakan kolaborasi dari guru dan siswa,” jelas Ameli yang merupakan perwakilan kelonpok kerja daur ulang dan bank sampah, SMPN 23 Malang.

Sementara itu, Aprilia menjelaskan bahwa busana goni yang tengah dipamerkan, membutuhkan waktu yang relatif singkat dalam pengerjaan. Yakni sekitar tiga hari saja. “Mulai mencuci bahan, membuat model hingga menjahit,” jelasnya.