MALANGVOICE– KPU Kota Batu menggelar simulasi pemungutan suara di di TPS 03 Dusun Cangar, Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.
Upaya ini dilakukan agar para pemilih menggunakan hak suaranya. Pada Pemilu 2024, KPU Batu menargetkan tingkat partisipasi pemilih mencapai 87 persen.
Perolehan itu pernah dicapai pada saat pelaksanaan Pemilu 2019 lalu. Secara keseluruhan, daftar pemilih tetap (DPT) Kota Batu sebanyak 164.516 pemilih aktif untuk Pemilu 2024. Diperkirakan ada kenaikan jumlah pemilih sebesar 2 persen dibandingkan pemilu 2019 yang tercatat sebanyak mencapai 154.826 pemilih.
Karena itu, simulasi pemungutan suara agar tingkat partisipasi pemilih meningkat. Sekaligus, dapat memberikan gambaran tantangan dan kendala apa saja yang mungkin dihadapi di TPS. Hal ini bisa menjadi bahan evaluasi sekaligus antisipasi KPU dan seluruh badan ad-hoc di bawah koordinasinya.
Anggota KPU Kota Batu Divisi Teknis Penyelenggaraan, Erfanudin menyampaikan, simulasi ini, dapat menjadi sosialisasi yang baik kepada masyarakat. Terlebih pelaksanaan pemilu serentak 2024 tinggal menyisakan dua pekan lagi.
“Kami berharap, lewat sosialisasi ini bisa diketahui masyarakat luas. Tentang bagaimana memberikan pilihan dan surat suara apa saja yang akan diterima. Lima surat suara, empat surat suara atau kurang. Sesuai dengan kriteria DPT, DPTb atau DPK,” jelasnya.
Baca juga:
Pemkot Batu Jamin Kebutuhan Dasar Masyarakat Pra Sejahtera Tercukupi
Komplotan Curanmor Beraksi di 50 TKP Diamankan Polisi, Belasan Motor Jadi Barang Bukti
KPU Ingatkan 4.277 KPPS se Kota Batu untuk Menjaga Integritas
DPT Pemilu 2024 di Kota Batu Mencapai 164.516 Pemilih Aktif
Simulasi ini dikemas sesuai tata cara saat hari H pemungutan suara pada 14 Februari mendatang. Melalui kegiatan itu, diketahui bahwa rata-rata pemilih hanya menghabiskan waktu 3 menit untuk melakukan pencoblosan lima surat suara. Kemudian surat-surat suara dimasukkan ke kotak suara sesuai jenis warnanya.
“Simulasi didesain semirip mungkin agar masyarakat benar-benar mengetahui proses pemungutan suara. Juga untuk melihat kesiapan KPPS dalam melaksanakan tugas,” ujarnya.(der)