Resep Toner Alami yang Mampu Kecilkan Pori Hingga Usir Jerawat

Toner bahan alami efektif percantik wajah. (Tips101.com)
Toner bahan alami efektif percantik wajah. (Tips101.com)

MALANGVOICE – Toner bertugas untuk mengembalikan kelembapan yang hilang sekaligus menyeimbangkan kembali pH kulit. Dengan begini, wajah bisa menyerap nutrisi dalam produk perawatan yang digunakan sesudahnya lebih baik.

Kamu bisa menggunakan toner dalam rangkaian kosmetik di pasaran yang paling sesuai untukmu. Atau kamu juga bisa mempercayakan perawatan kulit wajahmu pada toner dari bahan alami seperti yang dirangkum MVoice dari laman Style Craze, Minggu (10/6), berikut ini:

1. Teh hijau

Teh bersifat mendinginkan, sementara teh hijau kaya akan catechin yang baik untuk melawan jerawat dan menjadikan kulit awet muda. Gunakan air seduhan teh hijau yang sudah diseduh sebagai pengganti toner. Usapkan pada seluruh bagian wajah. Setelah itu usap kembali dengan handuk bersih.

2. Daun Mint

Mint mengandung asam salisilat yang bisa mengatasi peradangan jerawat. Pendingin alami di dalamnya juga bisa menenangkan kulit. Caranya, rebus 10 lembar daun mint dalam satu setengah gelas air hingga mendidih. Setelah air rebusan tinggal setengah, saring dan dinginkan airnya. Setelah itu gunakan sebagai toner. Usapkan pada wajah menggunakan kapas.

3. Apple Cider Vinegar (Cuka Apel)

Apple cider vinegar atau cuka apel bisa dimanfaatkan sebagai toner yang ampuh untuk mencegah jerawat dan permasalahan kulit lainnya. Cukup encerkan cuka apel dengan air agar tak terasa menyengat saat diaplikasikan pada wajah. Kemudian usapkan ke seluruh bagian wajah dan leher dengan kapas.

4. Mentimun

Mentimun kaya akan cairan pelembap, vitamin E, dan pendingin alami yang baik untuk kulit wajah. Cukup blender mentimun segar yang sudah dicuci dengan air, kemudian saring. Simpan airnya di wadah tertutup dan letakkan di dalam lemari es. Gunakan sebagai toner setelah membersihkan wajah.

5. Kulit Jeruk

Kulit buah jeruk bisa mencerahkan kulit, mengatasi minyak berlebih, mengatasi peradangan, dan menjadikannya lebih sehat, bebas dari masalah. Cukup masukkan kulit jeruk ke dalam air mendidih dan biarkan selama semalam. Kemudian saring airnya dan simpan di lemari es. Gunakan sebagai toner wajah secara teratur.

Semua toner berbahan alami bisa bertahan di dalam lemari es 1-3 minggu. Jangan simpan terlalu lama.(Der/Aka)