Puluhan Kios Pedagang Pasar di Batu Porak-poranda Diterjang Puting Beliung

MALANGVOICE Terjangan angin puting beliung memorakporandakan puluhan kios semi permanen di tempat relokasi pedagang di Stadion Gelora Brantas Kota Batu, Rabu siang (21/12).

Kepala BPBD Kota Batu, Agung Sedayu menuturkan, terjangan angin selama lima menit itu merusak 36 kios semi permanen. Terpal pada bagian atap kios tersingkap dan robek tersapu angin. Begitu juga bambu yang digunakan untuk rangka atap turut patah.

“Beruntung dalam peristiwa tersebut tak ada korban jiwa. Sebagai upaya penanganan kami sudah melakukan kaji cepat serta mendistribusikan bantuan terpal,” ujar Agung.

Baca juga:
Atasi Krisis Air Baku, Perumda Tugu Tirta Bangun Water Treatment Plant

Skor IKP Kota Batu Sedang, Polarisasi Masyarakat Berpotensi Muncul saat Pemilu 2024

Anggaran Daerah Rawan Bencana Masih Minim

Pacu Penurunan Skor IRB, Kapasitas Personel BPBD Kota Batu Ditingkatkan

Sebanyak 36 kios yang rusak tersebut berada di zona pedagang sayur mayur serta zona pedagang ikan dan daging. Tim gabungan penanganan bencana dibantu paguyuban pedagang sudah melakukan kerja bakti pembersihan dan pemasangan terpal.

“Di area ini memang sering terjadi angin puting beliung. Kerugian akibat peristiwa itu ditaksir mencapai Rp15 juta,” imbuh dia.(end)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait