Vaksinasi Anak di Kota Malang Dimulai Pekan Depan

Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, dr Husnul Muarif, saat diwawancarai awak media beberapa waktu lalu, (MG2).

MALANGVOICE – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang berencana menggelar vaksinasi anak usia 6-11 tahun secara serentak di tiap sekolah pekan depan.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang, dr Husnul Muarif mengatakan launching vaksinasi anak itu akan dilakukan secara serentak di seluruh sekolah yang ada di Kota Malang.

“Iya insyaallah di pekan depan ini launchingnya bersama dengan seluruh sekolah yang ada di Kota Malang,” ujarnya saat diwawancarai awak media pada Rabu (15/12).

Dinkes Kota Malang kini tengah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang dan Kementerian Agama (Kemenag) terkait penentuan sasaran vaksinasi tersebut.

“Selain itu, di masing-masing wilayah dalam hal ini Puskesmas di Kota Malang nanti akan membuat jadwal pelaksanaan vaksin anak usia 6-11 tahun,” kata dia.

Meski begitu, Husnul mengaku belum mendapatkan droping vaksin dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk vaksinasi. Vaksin yang digunakan untuk anak usia 6-11 tahun adalah jenis Sinovac.

“Untuk drooping vaksin belum dapat. Tapi sementara bisa juga menggunakan stok vaksin Sinovac untuk mengawali launching vaksinasi anak usia 6-11 tahun,” terangnya.

Terpisah Kepala Disdikbud Kota Malang, Suwarjana menambahkan untuk jumlah anak yang akan mengikuti vaksinasi nanti sebanyak 80 ribu anak.

Sebelumnya ada 90 ribu anak usia 6-11 tahun yang masuk dalam data Disdikbud Kota Malang. “Yang terealisasi 80 ribu anak. Ternyata data kita kelas 6 SD sudah ada yang tervaksin. Kemarin saya hitung total 80 ribu yang belum tervaksin,” terangnya.

Perlu diketahui, pihak Dinkes Kota Malang juga akan berkoordinasi dengan pihak RT/RW dan Kelurahan untuk mendata anak usia 6-11 tahun yang tidak masuk dalam data Disdikbud Kota Malang.(der)