Tak Pakai Helm, Siswa SMP Tewas Tertabrak Truk

Jasad korban di kamar mayat RSSA Kota Malang

MALANGVOICE – Kecelakaan berujung maut antara pengendara motor dan truk, terjadi siang tadi, di Jalan Teluk Grajagan, Kota Malang, hingga mengakibatkan satu korban tewas dan satu lagi luka-luka.

Korban meninggal diketahui bernama Vidi Aditya Ramadhan (14), siswa SMP Kartika kelas 9, warga Jalan Teluk Grajakan, gang 8, Kelurahan Pandanwangi, Blimbing, Kota Malang. Sementara Feri Pamungkas, (13), warga Jalan Plaosan Timur, yang dibonceng, dan hanya mengalami luka lecet di bagian tangan dan kaki.

Oleh warga, Feri pun langsung dibawa ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkan perawatan, sementara Vidi dibawa ke kamar mayat RSSA Kota Malang.

Dari informasi yang didapat MVoice, kecelakaan bermula saat korban mengendarai motor Nopol N 5291 BO, berusaha mendahului kendaraan di depannya dari arah timur ke barat, setelah menyalip dengan kecepatan tinggi, motor yang dikendarai Vidi sempat oleng, saat menghindari polisi tidur.

Ketika itu, truk yang dikendarai Nasib Mustafa bernopol KT 8642 V yang melaju dari arah berlawanan, tidak bisa menghindar, hingga akhirnya sepeda motor korban menyenggol ban belakang dan tersungkur di aspal.

Vidi terpental ke kiri membentur aspal dan mendapat luka parah di kepala. “Tidak pakai helm anaknya, dan kepalanya lebih dulu membentur aspal,’’ kata salah satu saksi mata di TKP.

Menurut Kanitlaka Polres Malang Kota, Ipda Budi Yunaedi, saat ini supir truk sedang diperiksa di Unit Laka Polres Malang Kota. “Pengemudi truk masih
dimintai keterangan, statusnya masih saksi,’’ katanya, Minggu (20/9).