Rambut Botak, Coba Atasi dengan Cara Ini

Rambut rontok bisa merepotkan (ist)
Rambut rontok bisa merepotkan (ist)

MALANGVOICE – Rambut rontok hingga kebotakan menyebabkan rasa kurang percaya diri luar biasa. Sebenarnya, ada cara mudah untuk mencegah dan menguranginya.

Menurut pemilik salon kecantikan dan rambut DK Salon, Nur Intan, zat protein menjaga kekuatan rambut. Konsumsi 4 porsi kacang dan telur bisa jadi sumber protein harian yang baik.

“Lalu kurangi pemakaian produk kimia seperti minyak rambut yang berlebihan. Hindari sisir yang bergigi rapat, hairdryer, lalu jangan sering-sering keramas. Kalau rambut berminyak itu tidak masalah, selama tidak berketombe, disarankan keramas hanya sekali tiap dua hari,” tuturnya.

Solusi lain, rubahlah gaya rambut menjadi lebih ringan. Kerontokan rambut biasanya disebabkan akar rambut yang tidak kuat menahan beban rambut.

“Potong rambut jadi pendek saja. Kalau terlanjur botak, coba konsultasi sama pemangkas rambutnya, model apa kira-kira yang pas untuk mengklamufasekan kebotakan itu,” tuturnya.

Selain itu, pemakaian wig juga disarankan untuk mereka yang mengalami kebotakan.