Punjul: Hydrant di Kota Batu 100 Persen Berfungsi

Punjul Santoso (fathul)
Punjul Santoso (fathul)

MALANGVOICE – Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso, menjamin hydrant di seluruh tempat yang sudah diplot berfungsi 100 persen, termasuk hydrant di Pasar Besar Kota Batu.

“Kita sudah cek yang di Pasar Kota Batu, titik-titik hydrant ini sudah kita minta cek semua. Bukan karena baru gerak setelah kebakaran di Malang, tapi ngecek itu sudah agenda rutin,” ungkap Punjul kepada MVoice, di Block Office, beberapa menit lalu.

Punjul mengakui pemasangan hydrant tersebut belum ke seluruh wilayah Kota Batu. Dari laporan yang diterimanya, hydrant hanya ditempatkan di beberapa lokasi strategis, misalnya jalan protokol, Alun-alun, dan satu lagi di pasar.

“Kami akan minta supaya hydrant diperbanyak, misalnya di Songgoriti yang masuk ke Pujon oleh PDAM. Ya tinggal mobilitas dan kinerja petugasnya saja,” tandas Punjul.

Kekurangan hydrant diakuinya masih banyak. Bahkan di Block Office sendiri, sistem keselamatan kebakaran belum dibuat sehingga membahayakan seluruh penghuni yang ada.