Pesan Anton, Pertahankan Lahan Pertanian di Kota Malang

Wali Kota Malang, M Anton (deny/malangvoice)

MALANGVOICE – Wali Kota Malang HM Anton mewanti-wanti agar lahan pertanian di Kota Malang dipertahankan. Anton tak ingin lahan pertanian berubah fungsi.

Setelah memantau hibah alat pertanian ke kekompok tani, Senin (10/8) pagi ini, Anton mengatakan, bahwa alat pertanian tersebut untuk memotivasi agar petani bisa mengembangkan hasil pertaniannya. .”Aalat tersebut bisa dimanfaatkan baik, karena lahan di kota sangat terbatas,” papar Anton kepada wartawan.

Untuk mepertahankan lahan, Pemkot Malang sudah lakukan beberapa cara, termasuk memberi bantuan kredit, pemasaran hasil pertanian dan subsidi pupuk.

Anton juga menyerukan agar Dinas Pertanian bisa membantu menjaga lahan di Kota Malang yang berkisar 1214 hektar tersebut.

“Saya ingin betul dipertahankan jangan sampai terkikis. Stabilitas harga tergantung dari hasil pertanian,” ujarnya.-