Oalaa… Sayur dan Buah Ungu Jadi Tren 2017

Buah Ungu (anja)
Buah Ungu (anja)

MALANGVOICE – Jika selama ini buah dan sayur yang Anda makan dominan berwarna hijau, kuning atau merah seperti apel, sawi, tomat dan sebagainya, akan berbeda pada 2017.

Seorang dietitian di Griya Santha, Amalia Achmad, memprediksikan, bukan hanya sayur hijau saja, buah sayur warna ungu akan jadi tren makanan 2017 nanti.

Menurutnya, karena semakin tahun kondisi perkotaan semakin panas dan penuh polusi, sayur dan buah antioksidan semakin diminati. Buah dan sayur kaya antioksidan biasanya berwarna ungu.

“Ada kandungan antosianin juga. Fungsinya menjaga kesehatan pembulu darah dan meluruhkan kolestrol. Antosiasin ini yang bikin warnanya ungu. Kalau antioksidan tentu saja melawan sel kanker,” tukasnya.

Dia menyebutkan, sayuran maupun buah berwarna ungu antara lain, terong, ubu jalar ungu, kentang ungu, berry ungu, kubis ungu, bawang merah, buah naga, beras hitam, plum, dan asparagus ungu.