MRI Siap Produksi Listrik Energi Terbaru

MALANGVOICE – PT Molindo Raya Industrial (MRI) merupakan salah satu perusahaan yang memproduksi ethanol dan spiritus dengan kapasitas produksi sebesar 80 ribu kiloliter/tahun, termasuk satu dari tiga produsen terbesar di Indonesia dan saat ini 90 persen dipergunakan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

Hal ini disampaikan langsung Presiden Direktur PT MRI, Arief Goenadibrata, saat menggelar pers rilis di aula Semeru di PT Molindo Raya Industrial, Jalan Sumber Waras, Lawang, Jumat (11/5).

Menurut Arief, hasil MRI berbentuk ethanol yang berkualitas food grade, baik di pasar domestik maupun pasar internasional. Sebab, MRI dapat mengolah limbahnya menjadi produk-produk bernilai, yaitu CO2 cair food grade, pupuk kalium dan pupuk organik.

“Untuk pengolahan CO2 di serahkan ke PT Molindo Inti Gas yang menjadi salah satu supplier CO2 cair (food grade) terbesar di Indonesia,” tegasnya.

Sedangkan, lanjut Arief, untuk pengolahan limbah cair vinasse, MRI akan mendirikan vinasse boiler yang merupakan mesin penghasil listrik dan uap atau steam yang bahan bakarnya menggunakan vinase (limbah produksi ethanol).

“Dengan penggunaan vinasse boiler ini diharapkan dapat mengurangi penggunaan batu bara dari pada boiler pada umumnya,” ulas Arief.

Untuk itu, tambah Arief, MIR melakukan terobosan baru dengan memproduksi listrik dengan energi terbaru menggunakan mesin vinasse boiler yang sesuai dentan pencanangan target produksi listrik 35 ribu megawatt oleh Presiden Jokowi.

“Vinasse boiler milik MRI ini mampu menghasilkan 45 ton steam atau uap dan 4,9 MW listrik,” pungkas Arief.(Der/Aka)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait