MALANGVOICE – Polres Malang Kota hari ini menggelar Lomba Olah TKP dalam rangka HUT ke-70 Bhayangkara. Lima peserta dari seluruh unit Reskrim di tiap Polsek ikut ambil bagian dalam lomba itu.
Lomba yang digelar di Aula Rupatama Mapolres Malang Kota itu dibuka Kasat Reskrim AKP Tatang Prajitno, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi dan coaching clinic.
Dalam lomba itu, tim penilai memberi crime scene seolah-olah ada kejadian pembunuhan yang menewaskan satu korban.
Seluruh peserta diwajibkan mengumpulkan barang bukti dan mengidentifikasi kasus itu dalam waktu 20 menit. Menurut salah satu anggota Reskrim dari Polsek Klojen, tidak ada kesulitan dalam lomba itu karena sudah sering melakukan olah TKP saat ada kejadian di lapangan. Namun, yang tersulit justru adanya limit waktu.
“Pengamatan harus ekstra di TKP jadi kalau ada waktunya bikin terburu-buru,” kata Panit Reskrim Polsek Klojen, Ipda Y Sapto.
Nantinya akan langsung diumumkan siapa berhak menjadi yang terbaik dalam lomba itu. Ada hadiah jutaan rupiah yang sudah disiapkan panitia.