Gerindra Buka Pendaftaran Caleg, Ini Jadwal dan Syaratnya

MALANGVOICE – DPC Partai Gerindra Kota Malang membuka pendaftaran Calon Legislatif (Caleg) periode 2019-2024. Pembukaan ini dimulai Sabtu (28/4) hari ini dan akan ditutup pada tanggal 25 Mei 2018 mendatang.

Ketua Badan Seleksi Calon Anggota Legislatif Partai Gerindra Kota Malang, Dra Erlin lriani MM, menyebutkan bahwa formulir pendaftaran bisa diambil di Sekretariat DPC Partai Gerindra, Jalan Setaman 15 Kota Malang. “Pengambilan bisa dilakukan pada jam 11.00 -17.00 setiap hari,” imbuhnya.

Batas akhir pengambilan adalah 20 Mei 2018. Sementara batas akhir pengembalian formulir yakni 25 Mei 2018.

“Kami beri batas waktu, karena pada 31 Mei akan kami verifikasi bersama DPD Partai Gerindra Jatim,” tandas Erlin.

Karena itu, dia meminta kader Partai Gerindra yang sudah mempunyai Kartu Tanda Anggota dapat segera mendaftar jika berminat. Selain itu, pendaftaran ini juga berlaku bagi masyarakat luas simpatisan Gerindra yang berminat menjadi Caleg

“Langkah awal yang harus dilakukan adalah mendaftar sebagai kader dengan mengurus KTA Gerindra. Pengajuan pembuatan KTA Gerindra bisa dilakukan di sekretariat Partai Gerindra,” lanjutnya.

Adapun persyaratan menjadi Caleg Partai Gerindra adalah Memenuhi persyaratan bakal calon anggota DPRD Kota Malang sesuai Undang Undang RI nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum. Selanjutnya, setia kepada Pancasila sebagai dasar negara, UUD 1945 dan cita-cita proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 1945.

Berikutnya, menjadi anggota Partai Gerindra dan bersedia menerima dan melaksanakan AD/ART Partai Gerindra, serta patuh dan taat pada semua aturan dan ketetapan Partai Gerindra. Yang terakhir yakni mengisi formulir pendaftaran yang ditentukan oleh Badan Seleksi Calon Anggota Legislatif Partai Gerindra.

“Pembukaan pendaftaran ini untuk DPRD Kota Malang. Kalau untuk DPRD Jatim dan DPR RI, formulirnya di DPD, namun silakan datang ke kami untuk kami arahkan proses selanjutnya,” pungkasnya. (Coi/Ery)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait