Bus Melintang di Jalan Panji Suroso, Kemacetan Panjang Tak Bisa Dihindari

Kondisi bus melintangi jalan karena ban terperosok. (istimewa)

MALANGVOICE – Sebuah bus jurusan Malang-Surabaya-Jakarta terperosok selokan di Jalan Panji Suroso, Blimbing, Kota Malang, Sabtu (16/12). Akibatnya kemacetan parah di lokasi tak bisa dihindari.

Ban belakang sebelah kanan bus masuk ke dalam selokan sehingga bus bernopol N 7431 UA ini tak bisa bergerak sekitar pukul 14.20 WIB. Posisi bus melintangi jalan sehingga menghambat arus lalu lintas.

‌Dari informasi yang didapat MVoice, bus tersebut hendak memutar arah setelah keluar dari tempat pencucian. Akan tetapi penutup gorong-gorong selokan langsung pecah saat ban belakang bus melintas.

Kondisi bus melintangi jalan karena ban terperosok. (istimewa)

“Habis cuci mau keluar, terus atret. Pertama masuk bisa, waktu mau keluar itu akhirnya gak kuat, terperosok bannya,” kata Panit Lantas Polsek Blimbing, Iptu Suyono, kepada wartawan saat ditemui di lokasi.

Kemacetan parah itu berimbas hingga 3 km panjangnya. Paling terdampak di Jalan Panji Suroso, Raden Intan serta SP Sudarmo dan Tumenggung Suryo. Petugas kini masih berupaya dengan segala cara agar bisa mengeluarkan ban dan memindahkan bus agar tidak menutupi jalan.

“Bannya masuk dalem sekali. Jadi harus diangkat sehingga bisa keluar busnya. Dampaknya ini macet sekali, kami adakan rekayasa buka tutup agar tidak berhenti total,” tegas Suyono.(Der/Yei)