Banyak Cara Terhindar dari Masuk Angin

MALANGVOICE – Hampir semua orang pernah mengalami masuk angin. Banyak faktor penyebabnya, bisa karena pengaruh cuaca, turunnya kondisi tubuh, hingga virus.

Yang jelas, masuk angin yang tidak ditangani akan mengakibatkan penyakit berlangsung lebih lama dan menganggu aktivitas kerja. Agar tidak masuk angin, ini tipsnya.

1. Pakai Jaket Jika Berpergian Malam
Salah satu penyebab utama masuk angin adalah bepergian di waktu malam. Angin malam sangat dingin dan mengandung banyak kandungan zat asam arang (karbondioksida) yang bisa menurunkan daya tahan tubuh. Belum lagi udara malam yang dingin membawa pengaruh buruk bagi tubuh.

Jika harus menempuh perjalanan di malam hari, terutama di atas motor, pastikan untuk mengenakan jaket tebal. Bungkus rapat kepala dengan helm, kenakan sepatu, dan bila perlu pakai masker untuk mencegah penyakit masuk ke dalam tubuh.

2. Vitamin C
Konsumsi vitamin C memiliki khasiat sangat bagus untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Tahap awal masuk angin biasanya ditandai dengan perut kembung dan sakit di bagian langit-langit mulut saat menelan. Ketika kita menyadari tahap awal masuk angin, segeralah konsumsi banyak vitamin C.

Vitamin C bisa didapatkan melalui berbagai bahan makanan, terutama jeruk dan cabai. Vitamin C alami ini jauh lebih baik daripada buatan yang ada di apotek.

3. Sup Ayam
Sup ayam juga memiliki khasiat ampuh untuk menangkal masuk angin atau bahkan menyembuhkannya. Biasanya saat masuk angin atau demam, lidah akan terasa pahit sehingga susah menelan makanan berat seperti nasi atau roti. Oleh karena itu, sup ayam dan sayuran bisa menjadi alternatif makanan yang menyehatkan.

Agar efek menghangatkan tubuhnya lebih terasa, cobalah menambahkan sedikit merica dan lada ke dalam sup ayam tersebut. Setelah perut kenyang, tidur pun akan lebih mudah, dan akibatnya penyakit lebih mudah disembuhkan.

4. Kerokan
Kerokan adalah cara tradisional orang Indonesia untuk mengatasi masuk angin. Metode ini biasanya dilakukan dengan menggosok bagian punggung dengan balsem atau minyak kayu putih, lalu “mengeroknya” dengan koin. Proses ini dilakukan sampai seluruh bagian punggung meninggalkan bekas warna kemerahan atau keungu-unguan.

Secara ilmiah, kerokan bisa menyembuhkan masuk angin karena saat dikerok tubuh kita akan menghasilkan zat alami Thiamin yang berfungsi mengurangi rasa sakit. Biasanya, kerokan dilakukan di periode awal masuk angin untuk mencegah penyakit berkembang menjadi lebih parah.

5.Madu dan Teh Lemon.
Campuran ini mungkin bisa dibilang sebagai obat alami masuk angin yang paling enak. Madu dipercaya mempunyai kandungan gizi dan bisa mempercepat proses regenerasi dan peremajaan sel-sel tubuh.

Teh memiliki kandungan anti oksidan yang cukup tinggi, yang bisa membuat tubuh rileks dan bermanfaat membunuh zat-zat dan bakteri asing.

Sementara di dalam lemon terdapat kandungan vitamin C yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Jika kita mengalami masuk angin, jangan ragu untuk membuat campuran teh lemon dan madu. Konsumsilah sebelum tidur untuk efek yang lebih maksimal.-

sumber:
prevention.com
boldsky.com

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait