Arema FC Menang Telak dari Perseru Serui

MALANGVOICE – Arema FC membuktikan kelasnya sebagai tim yang kuat di kandang setelah mengalahkan Perseru Serui di Stadion Kanjuruhan, Minggu (11/11). Singo Edan menang telak 4-1.

Bermain tanpa satu pun dukungan suporter, tim Singo Edan tak mengendurkan serangan sejak menit awal babak pertama. Terus menekan tim tamu berujung dengan gol pembuka dari Makan Konate di menit 13.

Pemain asal Mali ini menciptakan gol cantik lewat tendangan bebas. Bola melengkung dan memantul tanah tak bisa dibendung kiper Samuel C Reimas. Skor 1-0.

Tak berselang lama, Arema menggandakan gol lewat sepakan keras Dendi Santoso dari luar kotak penalti di menit 28 sekaligus mengubah skor menjadi 2-0 dan bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, Perseru Serui kembali mendapat petaka di menit 49. Bola hasil sepakan Sunarto melambung melewati kiper. Tony Roy Ayoomi yang berusaha menghalau bola tersebut gagal karena malah membentur kakinya dan masuk ke gawang sendiri. Skor 3-0.

Makan Konate menjadi bintang dalam laga ini karena mencetak gol keduanya di menit 56. Sepakan kerasnya di dalam kotak penalti tak mampu dihalau kiper.

Perseru sendiri bukannya tanpa peluang, beberapa kali serangan cepat mampu membahayakan gawang Singo Edan. Namun, penyelesaian akhir kurang baik ditambah apiknya penampilan Utam Rusdiana menjadi penyebab sulitnya menciptakan gol.

Baru di menit 72 tim Cendrawasih Jingga mendapat gol hiburan lewat Beto de Paula dari titik putih. Beto tak menyiakan kesempatan itu untuk memperkecil kedudukan menjadi 4-1.

Skor tersebut bertahan hingga pertandingan usai. Arema berhak mendapat tiga poin dan naik ke peringkat 9 klasemen sementara Liga 1. Sedangkan Perseru Serui masih tertahan di dasar klasemen.(Der/Aka)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait