Anton: Olahraga Tradisional Harus Dilestarikan

MALANGVOICE – Wali Kota Malang, HM Anton, menyampaikan apresias tinggi atas terlaksananya lomba olahraga tradisional di Kantor Kecamatan Kedung Kandang, Jumat (7/4). Dia menilai, olahraga tradisional harus dilestarikan.

Gelaran kali ini, menurut Anton, sekaligus sebagai bentuk nyata upaya melestarikan olahraga yang berakar pada hiburan rakyat. “Harus lestari, keberadaannya juga tetap menunjang Kota Malang sebagai Kota Pariwisata,” ungkapnya.

Selain itu, lomba ini bukan saja sebagai ajang berolahraga, namun juga dapat dijadikan media berkoordinasi dan menyambung tali silaturahmi antar sesama pegawai di lingkungan Kecamatan Kedung Kandang. Karenanya, dia berharap, helatan ini dapat menjadi wahana refreshing para pegawai.

“Tujuannya, jika para pegawai di tingkat kelurahan dan kecamatan dalam kondisi refresh, maka mereka akan menunjukkan kinerja yang baik pula sehingga pelayanan kepada masyarakat pun akan menjadi lebih baik,” tambahnya.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait