6 September Batas Penentuan PTM Sekolah di Kabupaten Malang, Ini Alasannya

MALANGVOICE – Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) sekolah di Kabupaten Malang, ditentukan pada 6 September mendatang.

Saat di Kota Malang PTM pekan depan dimulai, sementara di wilayah Kabupaten Malang belum juga berlangsung, beberapa hal yang menjadi kendala.

Kendala utama, akibat minimnya capaian vaksinasi siswa SMP dan fasilitas protokol kesehatan di sekolah.

Baca juga: Uji Coba PTM di Kota Malang Akan Dimulai Pekan Depan

Kendala lain, seperti disampaikan Kepala Dinas Pendidikan (Kadindik) Kabupaten Malang, Rahmat Hardijono, masih akan melihat terlebih dahulu situasi Covid-19 usai perpanjangan PPKM Level 3.

“Kita semua tentu berharap dan selalu berusaha agar (PTM) terbatas dapat diselenggarakan,” ujarnya.

“Kita harus tetap hati-hati dan cermat, mengingat PPKM Level 3 Malang Raya ini terakhir tanggal 6 September. Apakah nanti (setelah PPKM) zona atau levelnya membaik?” ucap Rahmat, Jumat (3/9) beretorika.

Pelajar Kota Malang Wajib Vaksinasi Besok Persiapan PTM, Sutiaji Tinjau Dua Sekolah

Rahmat menjelaskan, Dindik Kabupaten Malang akan mengeluarkan kebijakan tentang PTM berdasarkan apapun kondisi ritme penularan Covid-19 di Kabupaten Malang mendatang.

“Jika membaik dan sekolah yang menjadi tempat isoter sudah siap, tentu tanggal 7 September sudah bisa dimulai uji coba PTM terbatas. Kapasitasnya hanya 30 persen,” jelasnya.

Untuk itu, lanjut Rahmat, Dindik Kabupaten Malang saat ini tengah memfokuskan pada persiapan fasilitas protokol kesehatan di sekolah dan vaksinasi bagi siswa SMP.

Baca juga: Kegiatan PTM Terbatas di Kabupaten Malang Dipastikan Ditunda

KBM Tatap Muka di Kabupaten Malang Masih Belum Jelas

“Bagi sekolah yg memenuhi semua daftar periksa bisa dilakukan PTM. Kami sekaligus lebih mengintensifkan vaksinasi bagi pelajar SMP di sekolah yang ditetapkan oleh Puskesmas setempat,” pungkasnya.(end)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait