MALANGVOICE – Lianah (41), warga Desa Pajaran RT 30/RW 07, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, nekat mencoba mengakhiri hidupnya, Minggu (26/2).
Dia mencoba menyayat urat nadi tangannya dengan sebilah pisau, serta menancapkan pisau ke ulu hatinya. Beruntung nyawanya dapat ditolong.
Kejadian yang menggegerkan warga kampungnya ini diketahui pertama kali oleh suami Lianah, Supriyadi (37).
Seperti biasa, usai pulang dari ngarit, dia mendapati rumah sedang sepi. Supriyadi tidak curiga karena mengira istrinya sedang tidur.
Dia langsung saja masuk ke kamar hendak menunggui istrinya dan mendapati Lianah sedang berselimut di atas tempat tidur.
Alangkah kagetnya ketika dibuka selimut yang menutupi istri Supriyadi. Dia mendapati pergelangan tangan kiri istrinya tersayat. Tragisnya lagi, pisau masih tertancap di ulu hati Lianah. Beruntung nyawanya sempat ditolong walau dalam kondisi kritis.
Kaget dengan kondisi istrinya, dia menjerit hingga membuat tetangganya berdatangan. Salah satu warga berinisiatif menghubungi Polsek Poncokusumo.
“Begitu mendapatkan laporan, kami segera mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Segera kami bawa ke RSSA dengan pisau masih menancap di perut,” kata Kanitreskrim Polsek Poncokusumo, Ipda Yoni Pribadi saat ditemui, Senin (27/2).
Hingga berita ini diturunkan, Lianah masih dirawat intensif di RSSA Malang.