MALANGVOICE – Warga Perumahan Pondok BIimbing Indah, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, Ahyani Musaidah menjadi korban pembobolan rekening. Total uang Rp10 juta lebih amblas dari rekening tabungan BCA.
Ahyani Musaidah melaporkan kejadian itu ke Polresta Malang Kota. Ia datang dengan membawa bukti tangkapan layar transaksi ke rekening tidak dikenal, Senin (21/12).
Kepada media, Ahyani menjelaskan pembobolan itu terjadi pada 4-18 Desember sebanyak 26 kali transaksi. Transaksi itu menuju ke pembayaran toko online itemku.com.
“Waktu saya cek ke ATM kok saldo saya berkurang banyak. Kemudian saya cek lewat M-Banking ternyata ada 26 transaksi yang tidak saya ketahui berjumlah Rp10 juta lebih,” ujarnya.
Atas hal itu, Ahyani terlebih dulu melaporkan kejadian tersebut ke BCA Malang. Namun, di sana ia tidak mendapatkan jawaban memuaskan. Akhirnya, Ahyani hanya meminta rekening diblokir sementara.
Ahyani merasa ada keganjilan dalam kasus yang dialaminya ini. Meski ia mengakui pernah bertransaksi di itemku.com karena membelikan anaknya voucher game Mobile Legends.
“Dulu pernah transaksi Rp300 ribu untuk belikan anak saya. Tapi hanya sekali saja. Terus akun anak saya dihack dan terjadilah pembobolan ini. Akhirnya saya putuskan kemarin blokir saja rekening BCA,” jelasnya.
Ia memastikan anaknya tidak pernah transaksi di luar sepengetahuannya. Karena itu, is berharap polisi bisa mencari siapa pelaku pembobol rekeningnya itu agar tidak ada korban lagi.
“Saya berharap bisa ketahuan siapa pelakunya,” harapnya.(der)