Tim DVI Polri Diterjunkan Bantu Korban Tragedi Kanjuruhan

Istimewa

MALANGVOICE – Polri bergerak cepat menggerakkan tim Disaster Victim Identification (DVI) untuk membantu menangani kasus Tragedi Kanjuruhan.

Tim ini nantinya akan mengidentifikasi korban kericuhan di Stadion Kanjuruhan pasca-laga Arema FC kontra Persebaya.

Tim DVI tersebut dipimpin langsung Brigjen Nyoman.

Baca Juga: Pasutri Asal Bareng Jadi Korban Tragedi Kanjuruhan, Tinggalkan Seorang Anak

“Untuk saat ini tim DVI Dokkes Polri segara ke Malang untuk back up Tim DVI Polda Jatim dan RS setempat guna percepatan identifikasi korban,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Jakarta, Ahad (2/10).

Dedi menuturkan, gerak cepat itu dilakukan kepolisian untuk memberikan pertolongan medis kepada suporter yang menjadi korban dalam peristiwa tersebut.

“Dan fokus untuk memberikan pertolongan medis kepada korban-korban yang saat ini dirawat di beberapa rumah sakit,” ujar Dedi.

Diberitakan sebelumnya, pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya dalam pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 berakhir dengan tragedi.

Hingga saat ini dilaporkan ada 130 korban tewas termasuk dua personel polisi. Sementara itu ada 191 orang yang masih dirawat di rumah sakit.(der)