Tampilan Band Reggae Jadi Perhatian Penonton

MALANGVOICE – Band Reggae Rock, Samarasta tampil pertama konser Rock Kemerdekaan di bundaran Tugu Balai Kota Malang langsung menarik perhatian penonton, Sabtu (29/8).

Meskipun terlambat dari jadwal yang ditentukan, namun dari pantauan MVoice warga sudah datang dan menunggu konser sejak pukul 10.00 WIB.

Sebagian warga maju mendekati panggung, sebagian lain bahkan duduk tenang di atas motornya. Tak ayal lalu lintas di sekitaran bundaran balai kota depan SMAN 1 dan 4 agak tersendat. Pihak kepolisian pun sibuk mengatur arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan parah.-

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait