Sutiaji: Saya Tidak Butuh Superman Melainkan Butuh Super Tim

Plt Wali Kota Malang, Sutiaji. (Vira)
Plt Wali Kota Malang, Sutiaji. (Vira)

MALANGVOICE – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) menggelar Pelaksanaan Assessment (Penilaian) Pejabat Pengawas di Lingkungan Pemkot Malang di Hotel Aria Gajayana, Jalan Kawi, Selasa, (31/7).

Acara tersebut dilaksanakan selama tiga hari, dari tanggal 31 Juli sampai 3 Agustus mendatang. Dalam pembukaan dihadiri Plt Wali Kota Malang, Asisten Umum, Kepala BKD, dan Ketua LPPM UB, serta para peserta yang terdiri dari 299 Pejabat Eselon 4B.

Dalam Sambutannya Plt Wali Kota Malang, Sutiaji mengatakan kegiatan tersebut bertujuan guna mendapatkan profil pejabat dan kompetensi peserta apakah sudah sesuai atau tidak dengan keterampilan, fungsi dan jabatan.

“Melalui acara ini saya ingin tau rekam jejak, komitmen dan konsistensi Anda semua pada pekerjaan. Jadi jabatan Anda bukan karena dekat atau tidak dekat dengan wali kota maupun OPD, melainkan karena kompetensi,” ujarnya kepada peserta.

Sutiaji menjelaskan nantinya akan ada materi untuk pembentukan kelompok kecil guna melihat kinerja para peserta. Pasalnya dalam pekerjaan harus bisa dilakukan sebagai satu tim, bukan individu.

“Saya tidak butuh superman, melainkan super tim. Karena membangun Kota Malang tidak bisa seorang saja melainkan harus kerja tim. Maka dari itu, saya meminta kepada BKD untuk menyisipi materi membentuk teamwork,” jelas Sutiaji.

Selain itu, Sutiaji berharap dari acara tersebut nanti bisa menempatkan orang sesuai kompetensi dan kapasistasnya yang mereka miliki.

“Hal ini dilakukan agar ketika mereka bekerja tidak ada unsur keterpaksaan karena tidak sesuai background yang akan mempengaruhi kinerja dan etos kerjanya,” pungkasnya kepada awak media.(Der/Aka)