Sambut Libur Lebaran, Wajah Kota Batu Mulai Ditata

DPUPR Kota Batu memangkas dahan pohon yang ada di ruas jalan protokol. Upaya itu untuk menciptakan wajah kota yang rapi serta menjamin keselamatan pengguna jalan. (DPUPR/Malangvoice)

MALANGVOICE – Menjelang lebaran 2022, Kota Batu mulai berbenah agar wajah kota tampak berseri. Apalagi saat libur lebaran nanti, pastinya para wisatawan berbondong-bondong melakukan aktivitas wisata.

Untuk itu, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Batu melakukan beberapa upaya pembenahan. Salah satunya dengan pemangkasan pohon di sejumlah ruas jalan protokol. Seperti di sepanjang Jalan Sudirman hingga Alun-alun Kota Batu.

“Penataan agar tampilannya berseri selain itu agar pengendara aman dan nyaman. Upaya ini instruksi langsung dari wali kota agar wajah kota indah saat libur lebaran,” kata Kepala DPUPR Kota Batu, Alfi Nurhidayat.

Baca Juga: Seminggu Tidak Pulang, Mahasiswa Kedokteran UB Ditemukan Tewas di Pasuruan

Selain itu, DPUPR Kota Batu juga melakukan pebaikan infrastrutur jalan berlubang. Termasuk normalisasi saluran drainase hingga memastikan kelayakan fungsi penerangan jalan umum (PJU). Pengoptimalan fasilitas penunjang itu untuk meciptakan rasa nyaman dan keamanan pengguna jalan saat libur nanti.

Sementara itu, Kasi Penerangan Jalan Umum (PJU) DPUPR, Dedy Angga Satriawan menambahkan perawatan fasilitas publik ini akan dilakukan secara bertahap. Nanti juga akan dilakukan pengaspalan jalan berlubang hingga perbaikan lampu PJU.

“Perompesan ranting-ranting pohon ini selain agar lebih rapi dan tidak membahayakan pengendara, juga agar cahaya lampu PJU ini bisa maksimal menerangi jalan,”jelasnya.

Angga menambahkan penataan ini tidak hanya dilakukan di setiap jelang Idul Fitri, namun juga hari-hari besar lainnya. Pada prinsipnya, penataan wajah kota sudah menjadi keharusan.

“Kalau sudah, saya imbau masyarakat juga ikut menjaga dengan cara tidak membuang sampah sembarangan dan lain-lain,” pungkasnya.(der)