Raih Tiga Medali Emas di PON Papua 2021, Gadis Asal Wagir Borong Bonus

MALANGVOICE – Gadis berusia 23 tahun asal Kecamatan Wagir, bernama Bunga Arbella memborong bonus Rp45 juta dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang.

Bonus itu didapat karena ia berhasil menyabet tiga medali emas mewakili Jatim dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua 2021.

Ia terjun di cabang olahraga memanah dan berhasil menyabet medali dalam nomor aduan individu putri, aduan beregu putri, dan aduan beregu mix team.

“Alhamdulillah, seneng banget bisa membawa nama baik Jawa Timur khususnya Kabupaten Malang, gak nyangka bisa dapat 3 emas,” ucap Bella sapaan akrab Bunga Arbella, Sabtu (23/10).

Bella mengaku sangat menginginkan untuk bisa melangkah lebih jauh menuju kejuaraan internasional.

“Dengan capaian ini saya ingin terus berprestasi, sudah ada pembicaraan dengan pelatih timnas, kami sudah ancang-ancang ke situ (kejuaraan internasional),” jelas Mahasiswi Universitas Negeri Malang (UM) ini.

Bella menceritakan, dirinya diinstruksi dari tim pelatih timnas untuk mengganti busur dulu, baru bisa dipanggil pemusatan latihan nasional.

“Jadi saya harus ganti busur dulu. Karena untuk kelas nasional atau standard bow ini hanya di Indonesia aja. Jadi, kalau pingin ke internasional harus pindah ke kelas compound,” terangnya.

Bella menyadari langkahnya menuju kancah internasional masih panjang. Selanjutnya ia akan fokus menatap perhelatan PON XXI Aceh pada 2024 mendatang.

“Insyaallah habis Pon Aceh baru ke Asian Games. Kesempatannya masih panjang, harus latihan dulu, lalu penyesuaian dengan alat baru. Jadi kita harus penyesuaian dulu,” pungkasnya.(der)