Pujon Kidul Ditetapkan sebagai Desa Pro Iklim

MALANGVOICE – Desa Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang mendapatkan penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan sebagai desa pro iklim.

Penghargaan ini diberikan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam acara Pekan Perubahan Iklim, 1 dan 2 Desember lalu di Jakarta.

Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Malang, Tridiyah Maestuti menjelaskan, untuk penghargaan ini pihaknya mengajukan empat desa.

Keempatnya adalah Pujon Kidul dan Bendosari dari Kecamatan Pujon serta Desa Pondok Agung dan Banjarejo dari Kecamatan Ngantang.

“Tapi yang benar-benar masuk kategori adalah Desa Pujon Kidul. Desa ini dianggap memiliki lingkungan yang mendukung dan masyarakat yang proaktif,” kata dia, Rabu (7/12).

Penilaian, lanjut dia, bukan dari lingkungan dan letak geografis saja, namun juga peran serta warga dalam melestarikan lingkungan hidup di wilayahnya.

“Warganya sudah menggunakan biogas dari kotoran sapi, kondisi lingkungan tertata dengan asri, setiap rumah sudah ada jamban dan tidak lagi menggunakan mandi cuci kakus (MCK) umum. Bahkan terasiring yang ada di sana dibawa dan dirawat dengan baik,” tandas dia.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait