Pelaku Usaha dan Wisatawan Bisa Ikut Kelola ‘Malang Menyapa’

MALANGVOICE – Aplikasi ‘Malang Menyapa’ menyediakan kesempatan bagi pelaku usaha pariwisata untuk promosi gratis. Betapa tidak, semua pengusaha di berbagai bidang penunjang wisata yang berbasis di Kota Malang, bisa turut mengelola aplikasi ini.

Tak hanya itu, wisatawan juga dimungkinkan turut aktif, jika sudah terdaftar dan memiliki akun pada aplikasi itu. “Ini yang membedakan ‘Malang Menyapa’ dengan aplikasi serupa di daerah lain,” kata Kasi Promosi Pariwisata Disbudpar, Agung Bhuwana.

Dia menjelaskan, mayoritas aplikasi serupa di daerah lain bersifat satu arah, yakni pengelolaan dijalankan sepenuhnya oleh admin penyedia aplikasi. Sementara itu, melalui ‘Malang Menyapa’, setiap pelaku usaha bisa memasukkan data tempat usahanya.

Teknisnya, lanjut Agung, setiap pelaku usaha memegang surel dan password masing-masing untuk memperbaharui informasi terkait usahanya setiap saat. Agung menegaskan, pendaftaran tidak dipungut biaya apa pun.

“Ada kalender event juga yang bisa diisi pelaku usaha maupun komunitas. Selain itu, wisatawan yang sudah terdaftar bisa secara aktif mengisi review terkini tentang kegiatannya saat berwisata,” pungkasnya.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait