PAC PDIP Bumiaji Bagikan Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu

Pengurus PAC PDIP Kecamatan Bumiaji, Didik Tamblie menyalurkan bantuan bagi warga kurang mampu di Kecamatan Bumiaji. (MVoice/PAC PDIP Bumiaji).

MALANGVOICE– Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan Bumiaji PDIP bersama DPC PDIP Kota Batu menggelontorkan bantuan paket sembako. Pembagian sembako diselenggarakan selama dua hari mulai 13-14 April. Bantuan ditujukan kepada masyarakat kurang beruntung maupun warga yang menderita sakit menahun.

Hal itu dijelaskan Didik Tamblie, salah satu pengurus PAC PDIP Kecamatan Bumiaji. Bantuan diberikan di beberapa desa yang masuk wilayah Kecamatan Bumiaji, seperti Desa Bumiaji maupun Desa Tulungrejo.

“Penerima bantuan adalah warga yang menderita sakit menahun, misal stroke, diabetes, serta warga cacat permanen, disabilitas dan warga kurang beruntung,” ujar Didik.

Baca juga:
Pemkot Batu Siapkan Anggaran Rp19 Miliar untuk THR Lebaran dan Tukin bagi Ribuan ASN

Perumda Tugu Tirta Kebut SPAM, Jangkau Pelanggan Lebih Banyak

DPUPRPKP Kota Malang Antisipasi Pengamanan Rusunawa Jelang Libur Lebaran 1444 Hijriah

Sutiaji Pastikan Bahan Pokok dan Kebutuhan Masyarakat Aman Jelang Idulfitri

Ia mengatakan, paket sembako berasal dari DPD PDIP Jatim yang disalurkan sebanyak 125 paket di masing-masing PAC tingkat kecamatan. Para pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Batu dan bacaleg asal Bumiaji turut serta dalam pembagian sembako itu.

“Tiap kecamatan mendapat 125 paket yang pembagiannya diserahkan kepada PAC masing masing,” ujar dia.

Ketua PAC PDIP Bumiaji, Muhammad Munir bantuan ini sebagai wujud solidaritas dan kepedulian bagi masyarakat kurang mampu. Pihaknya berkeinginan program bantuan bisa digulirkan rutin tiap tahun. Utamanya bagi warga yang menderita sakit menahun. Sebab mereka tidak bisa bekerja mencari nafkah dan tergantung dari keluarganya.

“Penyaluran kali ini dilakukan door to door bagi warga yang sakit. Paket bantuan berisi gula, minyak, beras, mie instan. Semoga ini bisa sedikit meringankan beban warga atau keluarga penerima,” ungkap pengusaha susu sapi ini.(end)