Oppo Segera Hadirkan F1 di Malang

MALANGVOICE – Belum lama setelah meluncurkan ponsel high end bertipe R7s, Oppo kembali memperkenalkan ponsel terbaru berkode F1. Jika tidak ada aral melintang, seri tersebut akan mendarat di Malang sekitar akhir Januari atau awal Februari.

Frontliner Oppo, Novia Lesmana, menjelaskan, jika dilihat dari spesifikasi yang ditawarkan F1 hampir mirip dengan R7s namun dengan versi lebih murah karena perkiraan harganya dikisaran Rp 3 juta hingga Rp 4 jutaan.

“Untuk harga pastinya belum tahu juga karena kami para frontliner baru akan training produk beberapa hari lagi,” kata Via, sapaan akrabnya.

Via menjelaskan, dari informasi awal yang diterimanya, F1 dibekali memori RAM sebesar 3GB atau lebih kecil 1GB dari R7s yang sebesar 4GB.

“Dari segi baterai juga lebih kecil. R7s 3070 mAh, kalau F1 2500 mAh,” jelas perempuan berambut panjang ini.

Via melanjutkan, Oppo F1 akan difokuskan pada fitur kamera. Hal ini bisa dilihat dari lensa berkekuatan 13MP dengan sensor RGBW, phase auto fokus, laser auto fokus, dan juga LED flash.

“Fitur didalamnya sama dengan R7s, ada beautfy, juga pilihan filter warna,” jelas dia.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait