MALANGVOICE – MS GLOW Aesthetic Clinic meluncurkan perawatan baru Exosome Signal Cell, Senin (21/8).
Exosome Signal Cell adalah perawatan kulit yang sudah banyak digunakan di Amerika Serikat. Sementara di Indonesia hanya tersedia di 10 klinik kecantikan, salah satunya MS Glow Aesthetic Clinic.
Founder MS GLOW Aesthetic Clinic Malang, Shandy Purnamasari, mengatakan hadirnya Exosome Signal Cell ini selain menjawab kebutuhan perawatan kulit, juga mengikuti perkembangan teknologi.
Baca Juga: Ketua KPU Batu Mundur dari Jabatannya
Motivasi Mental Tanding Atlet Kota Batu yang Berlaga di Ajang Porprov 2023
“Kami ingin terus ikuti trend, apalagi karena cuaca di Indonesia sekarang ekstrem dan polusi sehingga butuh perawatan yang lebih prepare saat ini,” kata Shandy.
Ia menjelaskan, treatment Exosome Signal Cell ini menjawab kebutuhan perawatan kulit saat ini. Treatment ini juga bisa jadi solusi yang dirancang khusus untuk mengatasi pigmentasi kulit akibat penuaan.
Treatment ini tidak hanya membuat kulit terlihat lebih muda dan sehat, namun juga mengurangi garis halus, kerutan, serta memberikan kelembaban dan nutrisi yang dibutuhkan kulit.
“Keberadaan Exosome sebagai pengantar utama dari setiap sel memungkinkan efek paracrine yang mendukung regenerasi kulit wajah agar tetap sehat dan optimal,” jelasnya.
Dokter penanggung jawab MS GLOW Aesthetic Clinic Malang, dr. Dhini SpKK, menjelaskan tentang fleksibilitas exosome dalam memberikan manfaat. Efeknya dapat dirasakan dalam waktu singkat, yakni dalam 60-75 menit dengan sekali hingga lima kali treatment.
“Fungsi exosome tidak hanya terbatas pada perawatan kulit, tetapi juga dapat membantu dalam penyembuhan kerusakan tubuh seperti bekas luka bakar, diabetes, dan alergi,” imbuhnya.
Direktur PT Kosmetika Klinik Indonesia, dr Nayla, menambahkan, untuk mendapatkan hasil maksimal butuh tiga kali treatment.
“Butuh 3-5 hari treatment bisa langsung kelihatan hasilnya 60-70 menit. Treatment ini model injeksi,” kata Nayla.
dr Nayla juga menekankan manfaat anti-aging dan peran treatment dalam meremajakan kulit sensitif. Ia menyarankan pasien dengan jerawat parah untuk menunda treatment hingga peradangan berkurang sebelum melakukan tindakan.
Dalam rangka memberikan pengalaman istimewa kepada para pengunjung yang hadir pada acara peluncuran, MS GLOW Aesthetic Clinic Malang telah menghadirkan penawaran khusus. Treatment Exosome Signal Cell yang biasanya dihargai sebesar Rp5,5 juta.(der)