Melalui Seminar Genjot Semangat Pertanian

MALANGVOICE – Untuk meningkatkan kemajuan di bidang pertanian di Jawa Timur khususnya wilayah Kabupaten Malang, Civitas Akademika Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STPP) mengadakan Seminar Nasional yang dihadiri Komandan Kodim 0818 wilayah Kab.Malang dan Kota Batu Letkol Arm Muridan. S.Si.,M.Sc., Wakil Bupati Malang Drs. HM. Sanusi, Pasi Ter Korem 083/Bdj Mayor Inf H.Santiko.A serta Muspika Kec.Singosari, Senin 10/4/2017.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Malang menyampaikan Perlu adanya berbagai inovasi pertanian dan teknologinya terutama sektor pertanian menjadi salah satu andalan kemajuan pembangunan disektor pangan, Melalui seminar tersebut Abah Sanusi meyakini akan banyak peningkatan hasil pertanian. “Dengan inovasi pertanian maka akan menghasilkan para petani muda”, ungkap Abah Sanusi. sapaan akrab Wakil Bupati Malang.

“Dari hasil seminar ini juga, diharapkan akan menghasilkan generasi petani menjadi petani. Saat ini hampir jarang ada pemuda dan pemudi yang tertarik menjadi petani meskipun dari latar belakang keluarga petani,” tambah Wakil Bupati.

Ketua STPP Malang, Dr Ir Siti Munifah MSi menyampaikan bahwa, ” Seminar ini bisa menghasilkan pemikiran yang lebih maju, terutana dalam mempersiapkan pertanian perdesaan menuju Indonesia menuju lumbung pangan dunia,” tuturnya.

Dalam kegiatan seminar tersebut hadir ratusan mahasiswa dan perwakilan Kampus di beberapa wilayah di Malang raya serta beberapa pejabat terkait.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait